Senin, 09 Mei 2011

Wow! Pesan dan Bayar Sesukanya di D’Cost Quick

Bagi pencinta hidangan seafood dengan harga murah Anda bisa datang ke D’Cost di Jakarta Barat.


D’Cost ITC Mangga Dua memiliki nama berbeda, yakni D’Cost Quick yang sudah hadir pada 4 April 2011. Dari namanya, jelas ada sesuatu yang berbeda, karena setidaknya ada tiga keunggulan yang ditawarkan, yakni jenis makanan, cara pembayaran, dan bentuk pelayanan.


Paket yang ditawarkan sudah termasuk nasi, sayur, lauk, minuman, dan buah dengan pilihan paket platinum, silver, bronze, dan lainnya. Dan kalau biasanya menu paket cocok untuk porsi keluarga, menu paket D’Cost tidak demikian. Menu pas dinikmati untuk satu orang.







Sementara untuk sistem pembayaran dan pemesanan, D’Cost Quick menggunakan vending machine. Dengan alat teknologi Jepang ini, pelanggan dapat dengan mudah memesan dan membayar tanpa perlu menunggu pelayan mencatat pesanan atau antre membayar di kasir.


Manager D’Cost Quick ITC Mangga Dua, Rinawati mengatakan, pihak kami menyediakan makanan dalam bentuk paket, sistem pembayaran pertama di Indonesia, dan tamu melayani sendiri.


“Tamu pesan makanan, bayar cash di mesin. Pilih menu dine in atau take away, nanti uang kembalian keluar sesuai total pesanan, terus keluar bill yang di dalamnya ada nomor antrean, dan pelanggan bisa ambil sendiri pesanannya di counter. Metodenya mirip nasabah bank yang ingin ke customer service,” kata Rinawati.


D’Cost Quick menyediakan tiga vending machine. Untuk menyiasati mesin yang tidak bisa menerima uang sangat lusuh, ada petugas yang siap melayani penukaran uang. Namun sekali lagi, petugas yang ada bukan untuk menerima pembayaran.


Konsep pembayaran dan pelayanan D’Cost ITC Mangga Dua yang baru turut didukung konsep desain interior berbeda dibanding restoran D’Cost lainnya. D’Cost Quick lebih mengusung konsep internasional yang memungkinkan tamu bisa melihat aktivitas dapur.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar