Gempa kuat mengguncang Papua Nugini hari ini. Menurut Laporan, gempat tersebut tidak disertai dengan ancaman tsunami.
Badan Survei Geologis Amerika Serikat (USGS) mengatakan gempat berkekuatan 6,6 skala richter (SR) melanda Pulau New Britain. Pusat kedalaman gempa dikabarkan mencapai 22 kilometer.
Seperti dilansir Associated Press, Kamis (16/6/2011), Wilayah tersebut diketahui memang termasuk dalam lingkaran api Asia Pasifik, dimana deretan gunung berapi aktif membentang di Pasifik.
Pusat Peringatan Bahaya Tsunami memastikan tidak ada ancaman bahaya tsunami dalam gempa ini. Namun biasanya gempa kuat kadang mencipatkan gelombang kecil yang dapat memicu kerusakan.
Belum ada laporan korban jiwa dalam gempa ini. Pihak berwenang setempat juga belum melaporkan kerusakan apa yang disebabkan akibat gempa.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar